The Blog

UPI, Bandung. Hari Jum’at lalu (23/07) telah dilaksanakan kegiatan PENERIMAAN MAHASISWA BARU (PMB) PERPUSINFO 2021. PMB merupakan agenda tahunan yang merupakan proker dari departemen PSDO (Pengembangan Sumber Daya Organisasi). Pada PMB tahun 2021 ini mengambil tema “Langkah Baru Menuju Generasi Perpusinfo yang Berintegritas”. Kegiatan ini dihadiri oleh Mahasiswa Baru Perpusinfo angkatan 2021 jalur SNMPTN dan SBMPTN, dosen perwakilan prodi Perpusinfo juga DPM dan BEM HIMA PERPUSINFO 2021.

Foto Dokumentasi (1)
Foto Dokumentasi (2)
Foto Dokumentasi (3)

Kegiatan yang dilaksakanakan secara daring melalui zoom ini berlangsung mulai pukul 13.00-15.40 WIB. Setiap Mahasiswa Baru 2021 memperkenalkan diri meraka secara bergantian, kemudian dilanjutkan dengan sedikit pemaparan mengenai DPM dan BEM HIMA PERPUSINFO, lalu ada sesi tanya jawab dan diakhiri dengan kegiatan foto bersama. Dengan adanya kegiatan PMB ini diharapkan seluruh Mahasiswa Baru Perpusinfo 2021 dapat mengenal saatu sama lain. Kegiatan PMB ini juga diharapkan dapat membuat Mahasiswa Baru Perpusinfo 2021 mengetahui mengenai badan eksekutif dan badan legislatif yang ada di HIMA Perpustakaan dan Sains Informasi (PSDO/red).