The Blog

UPI, Bandung. Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia pada Semester Ganjil tahun akademik 2022/2023 mengikuti Program Pengalaman Lapangan Satuan Pendidikan (PPLSP) dan Program Penguatan Profesional Kependidikan (P3K). SMP Negeri 12 Bandung menerima sejumlah mahasiswa PPLSP dan P3K UPI yang berasal dari berbagai Program Studi termasuk Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi. Adapun tujuan dari dilaksanakannya kegiatan PPLSP adalah untuk memantapkan penguasaan, kompetensi akademik, mengembangkan identitas profesi sebagai pendidik, serta memberikan bekal pengalaman dasar melaksanakan program pembelajaran yang mendidik di bawah supervisi yang efektif dari dosen pembimbing dan guru pamong.

Pada hari Senin (12/09) telah dilaksanakan kegiatan penerimaan mahasiswa dan orientasi PPLSP dan P3K UPI di SMP Negeri 12 Bandung dengan dihadiri oleh Agus Deni Syaeful, MM. Pd. selaku Kepala Sekolah, Titin Supriyatin, S.Pd. selaku Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum, dan Koordinator Guru Pamong, serta Heni Komalasari, M.Pd. selaku Dosen Seni Tari sebagai perwakilan Dosen Pembimbing Lapangan, para Guru Pamong, beserta mahasiswa PPLSP dan P3K UPI. Adapun pada kegiatan penerimaan ini secara garis besar membahas mengenai penerimaan secara resmi Mahasiswa PPLSP dan P3K UPI untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawab di lingkungan SMP Negeri 12 Bandung serta pemberian pembekalan teknis dan aturan-aturan yang perlu dipatuhi selama menjalani masa PPLSP dan P3K di SMP Negeri 12 Bandung.

Kegiatan ini juga sekaligus menjadi kegiatan hari pertama bagi Mahasiswa PPLSP Prodi Perpusinfo untuk melaksanakan masa orientasi di Perpustakaan SMP Negeri 12 Bandung. Kegiatan orientasi perpustakaan sekolah didampingi oleh Elin Nurhelawati, S.Pd. selaku Kepala Perpustakaan dan Guru Pamong, serta M. Arry Welliansyah selaku Pustakawan. Mahasiswa Praktikan PPL Prodi Perpusinfo melakukan proses observasi untuk menentukan program yang akan dilaksanakan selama PPL dan mengisi Analisis SWOT yang diberikan oleh pihak program studi.

Semoga dengan adanya kegiatan PPLSP di Perpustakaan SMP Negeri 12 Bandung dapat menjadi salah satu cara bagi mahasiswa agar dapat terus mengembangkan kompetensi yang dimilikinya, khususnya kompetensi yang berkaitan dengan bidang kepustakawanan. Selain itu diharapkan pula dengan berjalannya kegiatan PPLSP ini dapat menjadi salah satu jembatan terjadinya kerja sama antara pihak sekolah dan juga universitas khususnya Prodi. (Tim PPLSP Perpusinfo SMP Negeri 12 Bandung/red) (hap/ed).