The Blog

UPI, Bandung. (11-5-2023). Pelaksanaan Semester Padat tahun Akademik 2022/2023 di Lingkungan Prodi Perpustakaan dan Sains Informasi Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia.

 

Dengan hormat,
Sesuai dengan kalender akademik UPI Tahun 2022/2023 Perkuliahan Semester Padat akan dilakanakan mulai tanggal 26 Juni 2023.
Sehubungan dengan hal tersebut, bersama ini kami sampaikan alur pelaksanaan Semester Padat sebagaimana terlampir. Demikian surat edaran ini kami sampaikan untuk diketahui dan dilaksanakan.

Sesuai dengan Kalender Akademik UPI Tahun 2022/2023 bahwa penyelenggaraan Semester Padat terjadwal mulai tanggal 26 Juni s.d. 19 Agustus 2023. Untuk itu, dengan ini kami sampaikan jadwal dan ketentuan mengikuti perkuliahan Semester Padat Berbasis Pendaftaran dan Pengisian IRS/Perwalian Daring, dengan urutan sebagai berikut.

Perkuliahan Semester Padat diperuntukkan bagi mahasiswa UPI program pendidikan sarjana (S1) yang terdaftar sebagai mahasiswa tahun akademik 2022/2023 dengan ketentuan dan persyaratan sebagai berikut:
1. Peserta Semester Padat adalah mahasiswa yang berstatus aktif di semester Genap 2022/2023; Bagi mahasiswa yang berstatus cuti pada semester Genap 2022/2023 dapat mengikuti Perkuliahan Semester Padat dengan terlebih dahulu melakukan aktivasi di Direktorat Pendidikan pada waktu yang telah ditetapkan.
2. Mahasiswa mendaftarkan diri sebagai peserta Semester Padat ke Prodi masing-masing.

Mahasiswa membayar/menyetor biaya kuliah Semester Padat sebesar Rp 50.000,00 per sks melalui bank melalui Bank BNI, Bank BTN, Bank Mandiri, Bank BSI, dan Bank BRI dengan metode ATM, Internet Banking, Mobile Banking, atau melalui Teller.

PENAWARAN DAN KONTRAK MATA KULIAH
1. Jumlah mata kuliah yang ditawarkan harus lebih banyak daripada jumlah mata kuliah yang akan dikontrak oleh mahasiswa.
2. Mata kuliah yang ditawarkan bukan yang memuat komponen praktikum.
3. Jumlah mata kuliah yang dapat dikontrak oleh mahasiswa adalah 2-4 mata kuliah dengan beban sebanyak-banyaknya 9 sks.
4. Jumlah peserta kuliah adalah 20-40 mahasiswa per mata kuliah.
5. Jumlah peserta kuliah dapat kurang dari 20 atau lebih dari 40 orang mahasiswa atas izin Ketua Prodi/Departemen.

PENGISIAN IRS DAN PERWALIAN
1. Mahasiswa mengakses laman SIAKKu di https://student.upi.edu untuk melihat jadwal kuliah Semester Padat.
2. Mahasiswa melakukan bimbingan akademik dengan mengisi IRS secara daring melalui laman SIAKKu dan mengusulkan ke dosen PA.
3. Dosen melaksanakan bimbingan akademik dengan mengakses laman Perwalian di https://siak.upi.edu/perwalian untuk memberikan persetujuan IRS Semester Padat yang diusulkan oleh mahasiswa.
4. Mahasiswa harus memeriksa KRS melalui laman SIAKKu untuk memastikan mata kuliah yang akan diikuti perkuliahannya sudah sesuai dengan IRS.
5. Tidak ada jadwal Perubahan Rencana Studi (PRS) dan oleh sebab itu mahasiswa harus cermat dalam mengikuti Semester Padat.