The Blog

UPI, Bandung. Senin (7/8/2023). Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi terlibat dalam kegiatan Pekan Olahraga Dosen dan Karyawan (PORDOSKA) tahun 2023.

Dosen dan karyawan program studi Perpustakaan dan Sains Informasi terlibat dalam beberapa cabang olahraga diantaranya: futsal, bola voli, catur, senam bersama, dan lari lintas kampus. Pekan Olahraga Dosen dan Karyawan (PORDOSKA) ke XIII tahun 2023 mengusung tema Melalui PORDOSKA XIII 2023 kita tingkatkan silaturahmi, sportivitas, dan motivasi demi mewujudkan Kinerja Dosen dan Karyawan UPI yang Kreatif dan Inovatif. Kegiatan PORDOSKA ini diawali dengan pembukaan di lapang sepak bola UPI dengan diawali penampilan dari setiap peserta. Menurut ketua penyelenggara Dr. Yadi Sunaryadi, M.Pd. bahwa “dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan silaturahmi, sportivitas dan juga motivasi bagi dosen dan karyawan untuk lebih baik”.

Pelaksanaan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi antar dosen dan karyawan di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia. (yw/Ed)